Visi :
Membangun masyarakat yang tangguh dan aman dalam menghadapi segala situasi kedaruratan.
Misi :
- Menyebarluaskan pengetahuan dan keterampilan pertolongan pertama secara profesional.
- Menghimpun masyarakat pelaku pertolongan pada satu wadah (asosiasi) yang bersinergi untuk berkontribusi dalam bidang sosial dan kemanusiaan.
- Memberikan bantuan kepada masyarakat rentan atau terdampak bencana, konflik sosial, dan situasi darurat lain yang menyebabkan penderitaan bagi masyarakat.
- Membantu pemerintah dalam usaha keselamatan di jalan raya, tempat kerja, sekolah dan rumah tangga.
- Melakukan pengembangan teknologi, ilmu pengetahuan, keterampilan dalam bidang tindakan pertolongan pertama.
Melakukan kemitraan dengan pemerintah maupun nonpemerintah dalam upaya meningkatkan mutu pelayanan dan kompetensi masyarakat dalam penanganan keselamatan dan pertolongan pertama.